-->

Vinz Craft

Making Indonesian handicrafts, designs, and recycling

Ide Kreatif Kerajinan dari Cangkang Telur

Di bawah ini ada beberapa hasil kerajinan dari kulit telur yang bisa kamu coba :

1. Kerajinan Boneka Dari Kulit Telur

Jika kamu suka dengan karekter animasi atau boneka, kamu bisa loh melukisnya di media cangkang telur dengan bantuan cat air kamu bisa melukis karakter yang lucu. Cara membuat boneka dari kulit telur ini juga bisa menggunakan air brush hasilnya akan lebih rapih di bandingkan dengan menggunakan kuas, namun semua kembali ke selera dan ketersediaan yang ada yang penting terus mencoba dan berkreasi ya..

Melukis Karakter
Melukis Boneka Lucu


Melukis Boneka Karakter


2. Kerajinan Kaligrafi Dari Kulit Telur


Biasanya sebuah kaligrafi di buat dengan tinta atau cat khusu, namun ada pengrajin yang memanfaatkan limbah cangkang telur untuk di buat menjadi suatu kaligrafi yang sayang bagus. perpaduan warna dan pola kulit telur bisa menghasilkan tulisan kaligrafi yang indah di pandang. Jika kamu ingin mencobanya mungkin bisa juga di jadikan sebagai tambahan penghasilan.

Kaligrafi Allah dari Cangkang Telur

kerajinan kaligrafi dari cangkang telur

kerajinan kaligrafi Bismillah dari cangkang telur


3. Membuat Lukisan Dari Cangkang Telur


Selain di buat menjadi tokoh karakter kulit atau cangkang telur juga bisa di lukis menjadi beragam motif yang menarik. Biasanya pada tradisi Paskah telur-telur yang sudah di lukis akan di kumpulkan olah anak-anak kecil yang nantinya mereka juga akan mendapatkan hadiah, namun telur yang sudah di lukis dengan motif yang menarik bisa juga di jadikan pajangan pada ruang tamu.

Melukis Telur

Membuat Lukisan Dari Cangkang Telur


4. Membuat Bingkai Dari Kulit Telur


Abadikan momen foto bersama dengan orang tersayang kamu dengan membuat bingkai sendiri. Tapi kali ini kamu bisa mencoba membuat bingkainya sendiri dengan memanfaatkan kulit telur yang sudah di warnai, dalam proses membuatnya juga bisa melibatkan orang-orang yang ada di rumah bisa anak-anak atau pasangan kamu. karena membuatnya bersama-sama setelah jadi pasti akan lebih berkesan di tambah foto bersama keluarga yang ada di dalam bingkai.

Bingkai Dari Cangkang Telur

Bingkai Dari Kulit Telur


5. Kerajinan Tangan Mengukir Cangkang Telur


Siap yang menyangka cangkang telur yang rapuh dan mudah pecah ternyata bisa juga di ukir sedemikian detail seperti pada gambar di bawah ini, bukan hanya skill yang mumpuni dalam membuatnya tapi pastinya kesabaran yang ekstra juga di perlukan. Dengan bentuk ukiran seperti ini jika di pajang di ruang tamu akan menambah nilai estetika yang menarik.

Mengukir Cangkang Telur
Mengukir Kulit Telur

6. Melukis Dinding Dengan Kulit Telur


Menggunakan wallpaper untuk menghias dinding rumah anda mungkin sudah biasa, namun jika anda mencoba menghiasnya dengan memanfaatkan pecahan kulit telur pasti akan jadi luar biasa dan lebih unik. Kamu bisa mencoba mengaplikasikanya di kamar tidur atau juga di ruang tamu.

Lukisan Dinding dari kulit telur

Lukisan bentuk pohon dari kulit telur

7. Membuat Pot Mini Dari Cangkang Telur


Selain menggunakan pot sebagai media tanam yang umum di gunakan, ternyata cangkang telur juga bisa di gunakan sebagai media tanam yang mini loh seperti gambar di bawah ini, Atau jika tidak mau sulit dan kotor menggunakan tanaman sungguhan kamu juga bisa menggunakan tanaman atau bunga buatan yang nantinya bisa kamu pajang di meja tamu atau lemari pajangan.

Pot Mini dari Cangkang Telur

Pot Mini Untuk Tanaman Bunga

8. Membuat Tempat Lilin dari Kulit Telur


Buat yang bingung nyari tempat atau wadah untuk lilin saat mati lampu sekarang ga perlu bingung lagi ya, cukup dengan menggunakan cangkang telur bekas yang tentu isi telurnya sudah di dadar atau di ceplok dan masuk ke dalam keperut kamu hehe...apalagi jika ada waktu luang cangkang telurnya di beri warna seperti di gambar di bawah pasti tambah cantik lagi. 

Tempat Lilin dari Cangkang Telur

Wadah Lilin dari Cangkang Telur

9. Membuat Bentuk Hewan dari Cangkang Telur


Membuat patung hewan atau figure juga bisa kamu buat dengan bermodalkan potongan kulit telur seperti pada gambar di bawah, sepertinya sebelum di lapisi kulit telur pada bagian dalamnya sudah di bentuk dahulu dengan bahan lain. Namun jika di sajikan atau di pajang seperti ini kesan uniknya akan terlihat sekali.


10. Menghias Botol Bekas dari Kulit Telur


Punya botol bekas di rumah yang sudah tidak di pakai..tunggu dulu jangan langsung di buang, botol bekas yang sudah di bersikan dan di beri cat dasar bisa di hias dengan paduan potongan kulit telur, beri beberapa motif pada kulit telur kemudian tempelkan sesuai dengan pola yang kamu suka hasilnya akan cukup bernilai seni seperti pada gambar di bawah ini.


11. Membuat Mozaik dari Cangkang Telur


Sekilas ini memang terlihat seperti potongan puzzle yang berhasil di bentuk menjadi sebuah lukisan atau mozaik namun jika di lihat lebih dekat mozaik ini di buat dengan menggunakan serpihan kulit telur. Mozaik dengan thema bawah laut ini tentu cukup bernilai jual dan sangat cocok untuk menghiasi dinding rumah anda.


12. Membuat Miniatur Taman Dari Cangkang Telur


Anda suka berkebun tapi ingin memiliki taman berukuran mini dan bisa di jadikan sebagai hiasan ruang tamu atau ruangan lain di rumah anda, saatnya anda coba cara seperti gambar di bawah ini. Maanfatkan sisa cangkang telur dan wadah telur yang kamu dapat saat membelinya dalam jumlah banyak di swalayan. masukan tanah yang yang sudah di campurkan pupuk ke dalam cangkang telur baru kemudian berikan tanaman mini yang kamu suka.


13. Membuat Miniatur taman dari Cangkang Telur


Membuat dunia miniatur taman dengan media cangkang telur mungkin sebelumnya tidak pernah terbayang, tapi jika menggunakan media gentong tanah liat memang ada dan di jadikan usaha dan liputanya pun sudah ada di TV, ternyata ada juga orang yang bisa membuat taman miniatur dan di memasukannya ke dalam telur seperti pada gambar di bawah ini.



14. Membuat Lampu Hias dari Cangkang Telur


Yang tidak kalah unik dari di atas adalah membuat lampu hias dengan kumpulan dari cangkang telur. Cahaya lampu yang keluar dari sela-sela telur memberikan kesan yang unik dan teduh sehingga cocok di jadikan lampu tidur di kamar anda.



15. Membuat Mini Speaker dari Cangkang Telur


Mungkin ini yang menjadi favorit bagi penulis karena benar-benar kreatif...membuat speaker mini dengan wadah dari cangkang telur, walaupun tidak tahu kwalitas suara yang di hasilkan dan memang sepertinya lebih mengejar kesan unik dari sebuah speaker mini.



16. Membuat Kartu Ucapan dari kulit Telur


Nah yang terakhir juga tidak kalah indah dan kreatif dari beberapa contoh di atas, membuat kartu ucapan dengan hiasan kulit telur yang sudah di beri hiasan pita, bunga dan warna warni menjadikan kartu ucapan ini berbeda dari yang lainya.



Bagaimana kamu tertarik mencoba salah satu di antara contoh di atas, tidak ada salahnya di coba untuk mengisi waktu luang siapa tau hasilnya bagus dan bisa di jual sehingga menambah penghasilan. Demikianlah artikel dari blog ragam kerajinan tangan semoga bisa menambah ide dan kreasi juga kreatifitas pembaca sekalian.


Tag : kerajinan kaligrafi dari cangkang telur, kerajinan boneka dari cangkang telur, kerajinan cangkang telur sederhana, cara membuat lukisan dari cangkang telur, kerajinan dari pecahan kulit telur, kerajinan dari kulit telur yang mudah dibuat, cara mewarnai cangkang telur, cara membuat bingkai dari cangkang telur, cara membuat kerajinan dari limbah, cara membuat lukisan dari cangkang telur, kerajinan dari kulit telur, kerajinan dari cangkang telur, gambar kaligrafi

20 Ide Kerajinan Stik Es Krim yang Mudah Dibuat

Tahukah kalian apa saja benda yang dapat dibuat dengan stik es krim ? Stik es krim adalah benda bekas yang bisa kita gunakan untuk membuat kerajinan yang bagus. Kerajinan stik es krim sangat populer di kalangan masyarakat karena bahan yang mudah di dapat sekaligus kerajinan yang di hasilkan sangat beragam mulai dari benda pakai sampai mejadi benda hias. Dalam Postingan ini saya akan berbagi Ide Kerajinan dari Stik Es Krim.

Es krim adalah makanan beku yang manis yang biasanya kita makan sebagai camilan ataupun sebagai makanan penutup, dari anak - anak hingga orang dewasa sangat menyukai es krim, Bagi kalian yang sangat menyukai es krim dan sering kali gagang es krim bekas kalian makan akan di buang tapi di tangan orang kreatif stik es krim bisa menjadi bahan kerajinan yang sangat berguna dari segi keindahan sampai segi kegunaannya.

Inilah 21 Ide Kerajinan Tangan Dari Stik Es Krim

1. Miniatur Rumah dari Stik Es Krim

kerajinan tangan dari stik es krim

Kerajinan Miniatur rumah dari Stik Es Krim
ini sangat populer di kalangan masyarakat khususnya pelajar, karena setiap tugas prakarya disekolah pasti banyak yang membuat kerajinan ini, selain mudah dibuat juga bahan pembuatannya sangat mudah didapatkan. Selain itu Miniatur rumah ini juga laku dijual karena dari segi bentuk dan desainnya sangat cocok untuk di jadikan hiasan rumah.

2. Hiasan Vas Bunga

kerajinan tangan vas bunga

Dengan Stik Es Krim kalian juga dapat memperindah Vas bungan kalian khususnya Vas Bunga yang terbuat dari kaca sehinnga tampil lebih cantik dengan balutan Stik Es Krim di pinggirannya. Vas Bunga seperti gambar diatas yang sangat direkomendasikan, Cara membuatnya kalian hanya perlu merebus stik es krim sehingga mudah untuk dibentuk sesuai dengan bentuk Vas tersebut.

3. Tempat Meletakkan Alat Tulis

dari stik es krim

Dengan hanya bermodal Stik Es krim kalian bisa membuat tempat untuk meletakkan Alat tulis yang sangat bagus selain mudah di buat, juga punya nilai plus tersendiri dari segi aspek estetis bahkan dapat mempercantik rungan kalian , Cara membuatnya pun cukup mudah yaitu dengan cara membentuk Stik Es Krim secara Segitiga dan di lekat kan dengan perekat plastik lalu tinggal kalian gabungkan sehingga menjadi bentuk seperti di gambar diatas, kalian juga dapat menambahkan beberapa hiasan, sesuai selera masing – masing.

4. Bingkai Foto 


Kalian juga dapat membuat bingkai dengan Stik Es Krim, yang sangat cocok untuk di pajang dirumah karena nilai seni pada Stik Es krim akan membuat tampilan Foto kalian lebih menarik dan juga ini salah satu kerajinan yang sangat saya rekomendasikan untuk ide pembuatan kerajinan di sekolah karena sangat mudah untuk di buat dan juga bahan yang murah.

5. Kotak Penyimpanan


Kotak penyimanan ini sangat bermanfaat bagi kalian karena sangat berguna untuk menyimpang benda – benda berharga atau hanya sekedar menyimpan koleksi aksesoris kalian, lihatlah gambarnya gimana sangat menarik bukan ? Cara membuatnya kalian hanya perlu menggabungkan stik es dengan bentuk kotak lalu di timpa dengan tinggi sesuai selera masing – masing dan yang terakhir jangan lupa untuk kalian tambahkan manik – manik supaya tampak lebih menarik, Selamat mencoba !!

6. Pot Dari Stik Es krim


Dengan pot ini halaman kalian akan tampak lebih menarik dan memperindah, Pada gambar tersebut stik es di kaitkan dengan tali sehingga membentuk bundar dan ditengah nya di isi dengan tanaman dalam polibet,  Gimana mau mencobanya dirumah ? pasti donk karena Pot tersebut sangat gampang untuk di buat dan bahan utamanya stik es krim.

7. Stick Penanda Pada Tanaman


Ini sangat cocok untuk mepercantik tanaman khususnya bunga kalian dapat menambahkan kata – kata di stik tersebut, memberi catatan ataupun memberi detail dari tanaman tersebut seperti nama latin tanaman, atau hanya sekedar untuk pengingat kapan waktu untuk di siram.

8. Membuat Hiasan Lampu

kerajinan stik es krim

Hiasan lampu untuk memperindah tampilan ruangan kalian dan juga dapat di jual karena peminat kerajinan Hiasan lampu sangat diminati oleh pembeli sangat cocok bagi kalian yang ingin membuka usaha kerajinan.

9. Karakter Kartun

kerajinan tangan

Bagi kalian yang suka kartun pasti kalian ingin donk mangabadikan tokoh kartun tesebut di ruangan kalian kan, dengan menggunakan stik es krim ini kalian dapat membuat karakter tersebut dengan sangat mudah. Kalian hanya perlu mempersiapkan kain flanel, alat lukis, lem dan cat. Kalian tinggal menggambar tokoh kartun tersebut dan di warnai sehingga menyerupai tokoh tersebut, kalian juga dapat menambahkan kain flanel sebagai rambut dengan kain flanel karakter tersebut akan lebih tampak keren.

10. Miniatur Perahu

tugas prakarya di sekolah

Kalian pasti sangat suka dengan miniatur ini kan, huft..!! miniatur perahu ini memiliki tingkat kesulitan pembuatannya tinggi terlebih dalam pembuatan di tuntun ke uletan dan kesabaran kalian sehingga mendapatkan hasil karya seni yang memiliki nilai estetis tinggi, miniatur perahu ini sangat cocok menjadi pajangan di lemari kaca, di atas tv, dirak, di meja tamu dan juga sangat cocok buat kalian yang ingin mendapatkan dinilai prakarya tinggi di sekolah.

11. Membuat Bingkai kata

kerajinan tangan handmade

Kalian dapat membuat bingkai kata ini  dengan isi kutipan inspiratif, puisi, kata-kata bijak dll. Bingkai ini juga dapat kalian tempelkan di dinding atau menaruhnya ditempat yang sering dilihat orang, ini adalah salah satu ide yang sangat cocok untuk tugas prakarya selain mudah di buat juga memiliki nilai plus tersendiri dengan kata-kata di dalam bingkai tersebut.

12. Puzzle foto

kerajinan tangan

Puzzle foto ini adalah salah satu kerajinan dari stik yang sangat menarik untuk di buat karena tampilannya yang unik dan juga dapat di letakkan diruangan tertentu sehingga mendapatkan nilai seni yang tinggi, semakin rumit tinggat puzzle nya semakin menarik pula.

13. Cermin Starburst

kerajinan tangan

Ini adalah cermin yang berbentuk matahari yang sangat keren dan akan terlihat menakjubkan apabila di letakkan dikamar, kalau kalian memiliki cermin bulat kalian bisa mencoba membuatnya dirumah.

14. Kalung

dari stik es krim

Dengan Stik es krim kalian juga bisa membuat sebuah kreasi kalung yang sangat keren, dengan kalung Stik es krim ini kalian bisa tampil bergaya.

15. Gelang

dengan stik es krim

Saya sangat suka dengan ide ini, karena terlihat sangat lucu, dengan membengkokkan Stik Es Krim seperti bentuk pergelangan tangan dan ditambahkan beberapa aksesoris lainnya untuk mendapatkan hasil yang bagus.

16. Bunga

tugas prakarya

Kalian dapat menjadikan Stik es krim menjadi kelopak bunga yang sangat cantik dengan tekstur warna yang agak gelap, pada bagian tengah dari bunga tersebut bisa kalian buat dengan botol minuman bekas ataupun karton bekas.

17. Miniatur Pesawat

dari stik es krim

Mainan Pesawat-pesawatan yang cocok untuk mainan anak-anak ataupun sebagai hiasan langit-langit rumah, kalian dapat membuatnya dengan sangat mudah dan dengan bahan rumahan yang sanga mudah untuk di dapat, seperti: Penjepit jemuran, Stik es krim, lem dan cat. Selamat Berkreasi !!

18. Rel Kereta Api

dari stik es krim

Kalian bisa membuat rel kereta api seperti digambar tersebut, gimana walau nampak sangat mudah untuk di buat tetapi rel kereta api ini memiliki sisi keindahan tersendiri.

19. Tempat Makanan Burung

beo dan pipit

Bagi kalian yang mempunyai burung, kalian bisa membuat Tempat makanannya dengan stik es krim, seperti digambar tersebut. Gimana tampak sangat cantik bukan ??

20. Miniatur Kursi

kerajinan

Miniatur Kursi kalian bisa membuatnya dengan sangat mudah, hanya dengan menggabungkan stik-stik es krim sehinnga membentuk seperti kursi, ataupun kalian bisa berkreasi dengan membuat aneka miniatur simple lainnya, seperti Meja, miniatur pagar rumah dll.
Itulah 20 Ide Kerajinan Stik Es Krim, kalian dapat mencobanya dirumah ataupun dengan ide diatas kalian dapat membuat kreasi sendiri, Selamat Mencoba !!

Cara Mudah Membuat Pesawat Mainan Keren dari Kardus Bekas | Kerajinan Tangan

Hello kawan ragam kerajinan tangan apa kabarnya? Pada kesempatan kali ini kita bakal sharing sedikit Ide perihal inspirasi kreatif cara membuat pesawat mainan dari kertas kardus bekas atau kotak bekas.

Pada bahasan Cara Membuat Pesawat Mainan Dari Kertas Kardus Bekas ini yang akan kita ketahui adalah: Bahan – bahan untuk Membuat Pesawat Mainan Dari Kertas Kardus dan Langkah Pembuatan Pesawat Mainan Dari Kertas KardusRagam Contoh Pesawat Mainan Dari Kertas Kardus


Sesungguhnya terdapat banyak sekali inspirasi yang dapat kita buat lewat barang bekas, selain memiliki sifat ramah lingkungan, murah serta mendidik anak untuk lebih kreatif serta inovatif. Baiklah di bawah ini terdapat banyak contoh gambar mainan pesawat dari kardus yang mungkin saja dapat memberikan Anda ide untuk bisa melakukan nya dirumah.

Alat dan bahan :

Peralatan yang akan kita pakai kali ini diantaranya :
  1. gunting
  2. cutter
  3. ballpoint (untuk menggariskan/cetak saat sebelum dipotong)
Bahan – bahan yang dipakai untuk membuat pesawat mainan dari kertas kardus :
  1. Kardus bekas
  2. Lem putih fox
  3. Lakban hitam
  4. Botol air mineral
  5. Kertas kalender bekas
Langkah Cara Membuat Pesawat Mainan Dari Kertas Kardus

Setelah itu tinggal memotong-motong kardus mencontoh segera ke bentuk pesawat diatas. Lantaran tak ada pola dari situs itu, maka pada akhirnya kita buat kurang lebih polanya jadi seperti berikut :



Lantaran ukuran kardus kompressor AC cukup besar, hingga kita iris dua. Sisi atas terus berupa kotak kardus (kubus) dengan lidahnya kita sisakan satu juga sebagai bentuk kaca penahan angin. Sesaat sisi bawah serta kardus ac lain kita gunting serta potong sesuai sama dengan pola diatas.

Juga sebagai baling-baling kita menggunakan botol air mineral yang dipotong sisi atasnya. Sisi atasnya dipotong, lantas di buat seperti kembang untuk mempermudah penempelan di kardus (penempelan dengan memakai lakban hitam). Setelah itu kardus juga sebagai baling-baling dilubangi seukuran tutup botol, lantas diselipkan ke tutup botol, tinggal dikencangkan dengan tutup botolnya.


Sesudah terkumpul seluruhnya potongan-potongannya, barulah kita susun jadi bentuk pesawat seperti dibawah itu. Sisi yang susah untuk dilem memakai lem fox, dapat kita rekatkan dengan lakban hitam.

Serta pada akhirnya jadi deh pesawat yang diidamkan, langkah setelah itu tinggal ditutup kertas putih dari kalender bekas, dan untuk setelah itu diwarnai atau dihias sesuai dengan selera kita masing-masing. Meskipun tidak sebaik yang dicontoh, yang utama anak-anak suka dengan mainan barunya.

Ragam Contoh Pesawat Mainan Dari Kertas Kardus

Selain pesawat mainan dari kertas kardus di atas yang telah kita buat, masih banyak ragam kerajinan tangan berupa pesawat mainan dari kertas kardus lainnya. Ragam contoh kerajinan tangan pesawat mainan dari kertas kardus bisa anda lihat seperti contoh-contoh di bawah ini. Dari contoh-contoh inipun dapat memberikan ide segar bagi kita untuk brekreasi lebih bagus lagi.









Pesawat mainan dari kertas kardus yang mana yang menjadi favorite anda. Apakah anda ingin membuat pesawa boeing, pesawat angkut, pesawat tempur atau pesawat-pesawat yang lainnya? Semoga dengan membaca artikel Cara Membuat Pesawat Mainan Dari Kertas Kardus Bekas ini dapat menambah ide dan wawasan kita dalam dunia ragam kerajinan tangan.
Back To Top